Warga Desa Tumbang Sian Terima BLT Dana Desa

Warga Desa Tumbang Sian Terima BLT Dana Desa
SERAHKAN : Bhabinkamtibmas Polsek Kahut Bripka Rival S ketika menyerahkan bantuan BLT DD kepada warga Desa Tumbang Sian, Jumat, 26 September 2025.

Kuala Kurun, Xposekalimantan.com – Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa (DD) triwulan ketiga berlangsung di Kantor Desa Tumbang Sian, Kecamatan Kahayan Hulu Utara (Kahut), Kabupaten Gunung Mas (Gumas), Jumat (26/9/2025).

Proses distribusi bantuan tersebut dikawal langsung oleh Bhabinkamtibmas Polsek Kahut bersama Babinsa Koramil Tumbang Miri. Kehadiran aparat TNI-Polri ini bertujuan memastikan penyaluran BLT berjalan aman, transparan, serta tepat sasaran.

Kapolres Gumas AKBP Heru Eko Wibowo melalui Kapolsek Kahut Ipda Muklisin, S.H, menjelaskan terdapat 31 Kepala Keluarga (KK) di Desa Tumbang Sian yang terdata sebagai penerima manfaat.

“Masing-masing keluarga mendapatkan total uang tunai sebesar Rp900.000 untuk periode Juli, Agustus, dan September 2025, dengan rincian Rp300.000 per bulan,” jelasnya.

Muklisin menegaskan, pendampingan ini merupakan bentuk komitmen Polri dalam mengawal setiap program pemerintah agar benar-benar sampai kepada masyarakat yang membutuhkan.

“Keberadaan Bhabinkamtibmas dan Babinsa di lapangan adalah untuk memastikan proses penyaluran berjalan lancar, aman, dan tepat sasaran,” ujarnya.

Setelah penyerahan secara simbolis di kantor desa, Bhabinkamtibmas Bripka Rival S dan Babinsa Serka Surianto juga turut mendampingi penyaluran bantuan secara door to door kepada warga penerima. Metode ini dipilih untuk memudahkan warga, khususnya lansia dan masyarakat yang memiliki keterbatasan hadir ke lokasi penyaluran.

“Dengan cara ini, pelayanan bisa lebih humanis sekaligus memastikan warga benar-benar menerima bantuan. Hingga akhir kegiatan, situasi berjalan aman, tertib, dan kondusif,” pungkasnya. (red)